UOB Indonesia Gandeng Zurich Hadirkan Perlindungan Perjalanan Nasabah
Jakarta, CNN Indonesia –
PT Financial institution UOB Indonesia (UOB Indonesia) menjalin kemitraan strategis dengan PT Zurich Asuransi Indonesia Tbk (Zurich) untuk memperluas akses perlindungan perjalanan bagi nasabahnya. Kemitraan ini menawarkan kemudahan penerbitan polis Zurich Go back and forth Insurance coverage melalui program Zurich U-Go back and forth yang dirancang untuk memberikan ketenangan dan kenyamanan selama perjalanan.
Inisiatif ini hadir di tengah pertumbuhan positif sektor pariwisata nasional yang mencapai 9,8 persen sepanjang 2024, menurut knowledge Badan Pusat Statistik (BPS). Pertumbuhan tersebut didorong oleh meningkatnya aktivitas rekreasi serta jumlah wisatawan nusantara dan mancanegara.
Client Banking Director UOB Indonesia, Cristina Teh Tan, menyampaikan bahwa kerja sama ini merupakan bagian dari upaya UOB Indonesia dalam menghadirkan produk dan solusi keuangan yang relevan bagi nasabah.
IKLAN
Gulir untuk melanjutkan konten
“Melalui kolaborasi dengan Zurich memungkinkan kami untuk menawarkan perlindungan perjalanan yang komprehensif dan mudah diakses, memberikan nilai tambah bagi para pemegang kartu kredit,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Minggu (20/4).
Zurich Go back and forth Insurance coverage menawarkan berbagai manfaat perlindungan menyeluruh, mencakup kecelakaan dan penyakit, keterlambatan transportasi, kehilangan bagasi, kondisi cuaca ekstrem, hingga bencana alam.
Nasabah dapat memperoleh manfaat biaya pengobatan hingga Rp2,5 miliar, dengan cakupan pertanggungan berdasarkan paket geografis untuk perjalanan domestik dan internasional, mulai dari Asia hingga seluruh dunia.
Nasabah UOB Indonesia kini dapat menyesuaikan perlindungan tambahan sesuai kebutuhan perjalanan mereka, seperti olahraga musim dingin, aktivitas petualangan, aplikasi visa, dan layanan lainnya.
Presiden Direktur Zurich, Edhi Tjahja Negara, menyampaikan optimismenya terhadap kerja sama ini. Menurutnya, seiring dengan meningkatnya tren perjalanan, potensi pertumbuhan asuransi perjalanan juga meningkat.
“Melalui kerja sama dengan UOB Indonesia yang merupakan salah satu financial institution terkemuka di Indonesia kami yakin penetrasi produk asuransi perjalanan akan semakin meluas,” imbuh dia.
Sinerghi dengan Zurich ini selaras dengan visi UOB Indonesia untuk terus memperkuat portofolio layanan keuangan yang terintegrasi. Dengan hadirnya Zurich U‑Go back and forth, perusahaan berharap dapat mendukung semangat eksplorasi masyarakat Indonesia tanpa mengesampingkan aspek keamanan dan kenyamanan perjalanan.
(rir)