Daftar Tol Diskon 20 Persen Periode Mudik Lebaran 2025




Jakarta, CNN Indonesia

Sejumlah ruas tol memberlakukan diskon tarif 20 persen selama periode mudik lebaran 2025.

Misalnya, 10 jalan tol milik PT Jasa Marga (Persero) Tbk yang memberikan harga khusus. Diskon tarif tol dibagi menjadi dua, yaitu pada arus mudik 24 Maret 2025-27 Maret serta arus balik yang berlangsung 8 April 2025 dan 9 April 2025.

“Pemberian potongan tarif selama enam hari tersebut, yaitu empat hari sebelum lebaran dan dua hari setelah lebaran,” kata Direktur Utama Jasa Marga Subakti Syukur dalam Konferensi Pers di Kementerian BUMN, Jakarta Pusat, Selasa (4/3).

IKLAN

Gulir untuk melanjutkan konten

“Besaran potongan tarif tol 20 persen untuk semua golongan kendaraan,” tegasnya.



Diskon tarif tol juga diberikan PT Hutama Karya (Persero). Harga khusus selama periode mudik ini berlaku di semua ruas tol yang dioperasikan HK.

“Kami juga akan memberlakukan potongan tarif, yaitu mulai 24 Maret sampai 27 Maret dan 8 April-9 April (2025). Potongannya 20 persen,” jelas Dirut Hutama Karya Budi Harto.

Daftar tol diskon 20 persen di Trans Jawa dan Trans Sumatra:

Tol Jasa Marga:

1. Tol Tangerang-Merak
2. Tol Jakarta-Cikampek
3. Tol Mohammed bin Zayed (MBZ)
4. Tol Cikampek-Palimanan
5. Tol Palimanan-Kanci
6. Tol Kanci-Pejagan
7. Tol Pejagan-Pemalang
8. Tol Pemalang-Batang
9. Tol Batang-Semarang
10. Tol Semarang ABC

Tol Hutama Karya:

1. Tol Indrapura-Kisaran
2. Segmen Tol Lodge-Fig-Farat-Farat
3. Tol Pekanbaru-Dumai
4. Tol Indralaya-Prabumulih
5. Tol Kayuagung-Palembang
6. Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayuagung
7. Tol Bakauheni-Terbanggi Besar

[Gambas:Video CNN]

(SKT/SFR)


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *